Kamis, 04 Januari 2024

WEEK 1 - NEW CREATION - January 7th 2024

Tujuan                          : Anak-anak mengerti bahwa mereka diciptakan sesuai dengan gambar dan rupa Allah.

Super kebenaran       : GOD CREATED US IN HIS IMAGE

Ayat Hafalan               : Kejadian 1:27 (BIS)

Demikianlah Allah menciptakan manusia, dan dijadikannya mereka seperti diri-Nya sendiri. Diciptakan-Nya mereka laki-laki dan perempuan.

Genesis 1:27 (NLT)

So God created human beings in his own image. In the image of God he created them; male and female he created them.

Ayat Penuntun           : Kejadian 1:1-31 (Genesis 1:1-31)

 

Games

Head Shoulder Knees and Toes

Permainan tentang memegang bagian tubuh yang disebutkan tapi ketika menyebutkan pemain memegang bagian tubuh yang berbeda. Contoh : disebutkan HIDUNG tapi yang dipegang KEPALA

 

Pembuka

HAPPY NEW YEAR JOY Kids!!! Happy New Year 2024… Happy banget ya ga sih kita masuk di tahun yang baru. Yang pasti biasanya anak-anak suka tunggu adalah birthday. Why? Karena so many good things yang terjadi di birthday kita walaupun tiap-tiap kita pasti ga sama ya.

Nah, masuk di tahun 2024 ini JOY punya tema yang baru EMOJI AND THE BIBLE. Emoji?? Yes emoticon, jadi tiap bulan tema kita akan punya EMO yang beda-beda.

Bulan Januari ini, EMO kita adalah HOPE. Kalau kita SEARCH di internet EMO nya itu keluarnya tangan dua yang ditepuk seperti orang memohon. HOPE talk about something NEW, karena itu di bulan Januari ini kita akan mendengar tentang NEW titik-titik and we start with NEW CREATION.

Siapa yang udah belajar tentang sejarah manusia atau human history? Siapa yang percaya kalau kita ini keturunan dari monyet? Hahaha.. kalau saya jujur aja ga mau jadi keturunannya monyet. Ternyata ada banyak teori tentang asal usul manusia dan salah satu yang terkenal adalah manusia purba yang menyerupai monyet.

Di Indonesia juga ada ditemukan manusia purba :

Meganthropus Paleojavanicus merupakan manusia purba tertua di Indonesia. Diperkirakan Meganthropus Paleojavanicus sudah ada sejak 1,9 juta tahun yang lalu di wilayah Jawa. Fosil Meganthropus Paleojavanicus ditemukan di lembah sungai Bengawan Solo oleh G.H.R. von Koenigswald, seorang paleoantropologi dari Belanda pada tahun 1941. Fosil yang ditemukan adalah fragmen rahang bawah sebelah kanan, rahang atas sebelah kiri dan gigi lepas. Penamaan Meganthropsu Paleojavanicus berasal dari mega yang berarti besar, anthropus yang berarti manusia, paleo berarti tua, dan javanicus yang berarti dari Jawa.

 

Nah, kita mau dengarkan sama-sama yah kita ini keturunanya siapa.

 

Cerita : CREATION

Pada mulanya, waktu Allah mulai menciptakan alam semesta, bumi belum berbentuk, dan masih kacau-balau. Samudra yang bergelora, yang menutupi segala sesuatu, diliputi oleh gelap gulita, tetapi kuasa Allah bergerak di atas permukaan air.

Allah berkata, "Jadilah terang!" Lalu ada terang. Allah senang melihat hal itu. Lalu dipisahkan-Nya terang itu dari gelap, dan dinamakan-Nya terang itu "Siang" dan gelap itu "Malam". Malam lewat, dan jadilah pagi. Itulah hari yang pertama.

Kemudian Allah berkata, "Jadilah sebuah kubah untuk membagi air itu menjadi dua, dan menahannya dalam dua tempat yang terpisah." Lalu hal itu terjadi. Demikianlah Allah membuat kubah yang memisahkan air yang ada di bawah kubah itu dari air yang ada di atasnya. Kubah itu dinamakan-Nya "Langit". Malam lewat dan jadilah pagi. Itulah hari yang kedua.

Kemudian Allah berkata, "Hendaklah air yang ada di bawah langit mengalir ke satu tempat, sehingga tanah akan kelihatan." Lalu hal itu terjadi. Allah menamakan tanah itu "Darat", dan kumpulan air itu dinamakan-Nya "Laut". Dan Allah senang melihat hal itu. Allah berkata lagi, "Hendaklah tanah mengeluarkan segala macam tumbuh-tumbuhan, yaitu jenis yang menghasilkan biji-bijian dan jenis yang menghasilkan buah-buahan." Lalu hal itu terjadi.Demikianlah tanah mengeluarkan segala macam tumbuh-tumbuhan. Dan Allah senang melihat hal itu. Malam lewat dan jadilah pagi. Itulah hari yang ketiga.

Kemudian Allah berkata, "Hendaklah ada benda-benda terang di langit untuk menerangi bumi, untuk memisahkan siang dari malam, dan untuk menunjukkan saat mulainya hari, tahun, dan hari raya agama." Maka hal itu terjadi. Demikianlah Allah membuat kedua benda terang yang besar, yaitu matahari untuk menguasai siang, dan bulan untuk menguasai malam; selain itu dibuat-Nya juga bintang-bintang. Allah menempatkan benda-benda terang itu di langit untuk menerangi bumi, untuk menguasai siang dan malam, dan untuk memisahkan terang dari gelap. Dan Allah senang melihat hal itu. Malam lewat, dan jadilah pagi. Itulah hari yang keempat.

Kemudian Allah berkata, "Hendaklah di dalam air berkeriapan banyak macam makhluk hidup, dan di udara beterbangan banyak burung-burung." Maka Allah menciptakan binatang-binatang raksasa laut, dan segala jenis makhluk yang hidup di dalam air, serta segala jenis burung. Dan Allah senang melihat hal itu. Allah memberkati semuanya itu dengan memberi perintah kepada makhluk yang hidup di dalam air supaya berkembang biak dan memenuhi laut, dan kepada burung-burung supaya bertambah banyak. Malam lewat dan jadilah pagi. Itulah hari yang kelima.

Kemudian Allah berkata, "Hendaklah bumi mengeluarkan segala jenis binatang darat, yang jinak dan yang liar, besar maupun kecil." Lalu hal itu terjadi. Demikianlah Allah membuat semuanya itu dan ia senang melihat hal itu. Kemudian Allah berkata, "Sekarang Kita akan membuat manusia yang akan menjadi seperti Kita dan menyerupai Kita. Mereka akan berkuasa atas ikan-ikan, burung-burung, dan segala binatang lain, baik jinak maupun liar, baik besar maupun kecil." Demikianlah Allah menciptakan manusia, dan dijadikannya mereka seperti diri-Nya sendiri. Diciptakan-Nya mereka laki-laki dan perempuan.

Kemudian diberkati-Nya mereka dengan ucapan "Beranakcuculah yang banyak, supaya keturunanmu mendiami seluruh muka bumi serta menguasainya. Kamu Kutugaskan mengurus ikan-ikan, burung-burung, dan semua binatang lain yang liar. Untuk makananmu Kuberikan kepadamu segala jenis tumbuhan yang menghasilkan biji-bijian dan buah-buahan. Tetapi kepada segala burung dan binatang liar lainnya, Kuberikan rumput dan tanaman berdaun sebagai makanannya." Maka hal itu terjadi. Allah memandang segala sesuatu yang telah dibuat-Nya itu, dan Ia sangat senang. Malam lewat dan jadilah pagi. Itulah hari yang keenam.

 

Penutup

Wah, hebat ya Tuhan kita itu He created the world only with His words. Cuman pake kata-kata aja semua yang ada di dunia ini yang kita lihat semua jadi. Tapi ga cuma sampe di sana, Tuhan kita yang hebat itu juga menciptakan kita manusia, jadi kita ini bukan keturunan monyet atau apa tadi itu Namanya Meganthropus Paleojavanicus. Yah, agak susah ya hahaha.. untuk ada contekan nya.

Kita diciptkan oleh Tuhan seperti Tuhan sesuai dengan image nya Tuhan sendiri, bukan monyet atau binatang yang lainnya. Kita diciptakan begitu bagus dan indah karena GOD CREATED US IN HIS IMAGE. 

 

Persiapkan : playdough atau malam atau clay.

Coba buat beberapa hal sebelumnya. Lalu ajaklah anak-anak untuk membuat sesuatu, waktu membuat ini semua membutuhkan waktu dan juga tentunya tangan kita dan juga kreatifitas kita. Taukah kalian bahwa our ability to make something juga datang dari Tuhan karena GOD CREATED US IN HIS IMAGE. Tapi tentunya kita tidak bisa seperti Tuhan membuat sesuatu hanya dengan kata-kata kita saja tapi kita bisa membuat cookies, menggambar sesuatu atau menulis sebuah kalimat dan juga banyak hal lain yang bisa kita lakukan itu semua karena kita ini adalah keturunan dari Tuhan. Because GOD CREATED US IN HIS IMAGE.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar